Command Linux Mengenai Informasi Sistem

Bagaimana cara mengecek informasi sistem seperti memori dan cpu di linux? Linux memang sudah dilengkapi dengan GUI (Graphical User Interface) tapi tidak semua informasi pada linux terdapat pada versi GUI, maka untuk mengetahui informasi - informasi mengenai sistem kita perlu menggunakan CLI (Command Line Interface) pada terminal.

Berikut ini adalah beberapa perintah yang dapat digunakan untuk mengetahui informasi-informasi mengenai sistem pada linux:

1.  Informasi CPU (Central Processing Unit

Untuk mengetahui informasi mengenai CPU dapat menggunakan perintah "cat /proc/cpuinfo", perintah ini memberikan informasi detail mengenai processor/CPU.

Berikut contohnya seperti ini :










2. Informasi Memori

Untuk mengetahui informasi tentang penggunan memori dapat menggunakan perintah "free -m".

Contohnya seperti ini :




  • total : keseluruhan memori
  • used : memori yang sedang digunakan
  • free : memori bebas atau tidak terpakai
  • shared : memori khusus yang dialokasikan untuk digunakan oleh banyak proses
  • buff/cache : memori sementara yang dipisahkan untuk membantu proses yang tersedia
  • availabe : memori yang tersedia dan dapat digunakan

Dan untuk mengetahui informasi mengenai memori secara detail dapat menggunakan perintah "cat /proc/meminfo".

Dan ini contohnya :



















3. Informasi Disk

Untuk melihat informasi drive disk yang terpasang dapat menggunakan perintah "lsblk", perintah ini akan menampilkan informasi drive disk yang terpasang, kapasitas drive, tipe disk, partisi dan mount point.

Hasilnya seperti ini :








Ada juga perintah "df -h", perintah ini hanya menampilkan storage volume/disk dari drive yang digunakan sistem dan telah di mount ke linux.

Ini adalah hasilnya :







4. Informasi Utilisasi Semua Komponen

Untuk melihat informasi utilisasi semua komponen dapat menggunakan perintah "top", perintah ini akan memberikan informasi proses-proses yang sedang berjalan termasuk penggunaan cpu, memori, serta yang lainnya.

Berikut adalah contohnya :


















sekian dari saya, terima kasih.

salam satu jangkar✌



Peserta Program Beasiswa Protonema 2022/2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SQL : Data Manipulation Language

Tipe Data SQL : String

Sejarah Linux